Rekomendasi Mini Gallery dan Art Date di Jogja

Siapa yang bosan nge-date ke tempat yang itu-itu aja? Art date, solusinya!
Nah saat ini lagi ramai di kalangan Gen Z yaitu gallery dan art date.

Apa sih art date itu? Merupakan gabungan dari kata art yang berarti seni dan date yaitu kencan. Gak cuma dengan kekasih, kalian pun bisa datang bersama teman-teman dan keluarga. Biasanya mereka akan melakukan aktivitas seperti melukis atau melihat-lihat lukisan sambil bersantai.

Di Jogja ada nih tempat yang bisa banget buat nge-chill sambil melukis, tempatnya di Achieve Art Space berlokasi di Jalan Tetuko Raya, Sidoarum - Bantulan No. 9, Godean.
Bisa juga cek di Instagram @achieveartspace

Achieve Art Space

Disana banyak banget yang bisa kita lakukan. Tidak hanya melukis di canvas, tetapi ada beberapa pilihan lainnya, yaitu membuat gelang, membuat clay, sampai melukis di topi, melukis di cermin, dan masih banyak lagi.

Cat, kuas, clay, canvas

Manik-manik, topi, kertas

Alat dan bahan manik manik

Kali ini, saya mencoba untuk mengambil paket water color yang sudah include dengan teh dan kue kering dengan harga Rp 20.000,.
Paket water color akan mendapatkan kertas aquarel yang khusus untuk cat air, dan juga dapat memilih cat serta kuas sendiri.

Paket water color
Paket water color

Semua paket akan mendapatkan teh dan juga kue kering yang bermacam pilihan rasa. Kalian bisa meracik teh dengan sesuai selera. Beberapa diantaranya ada teh chamomile, lychee, mint, black tea, dan masih banyak lagi. Untuk kue kering kalian bisa memilih satu diantara tiga rasa, yaitu vanilla, cokelat, dan matcha.

Display meracik teh dan kue kering

Selain itu, disini terdapat mini gallery yang bisa banget kalian lihat dan juga berfoto dengan karya karya disana.

Mini gallery

Mini gallery

Mini gallery

Mini gallery

Nah sekarang bisa dong buat referensi kegiatan nge-date yang baru. Jadi gimana tertarik mencoba kan?

Komentar

  1. Thank you buat rekomendasi nge date di kota Yogyakarta⭐🥰

    BalasHapus

Posting Komentar